BEDUG MERIAH Diskon 95%
Belajar Data 6 BULAN Bersertifikat hanya Rp150K!

0 Hari 0 Jam 30 Menit 17 Detik

Gak Pake Lama! Yuk Download Python dan Mulai Upgrade Skill Kamu

Belajar Data Science di Rumah 22-Desember-2021
https://dqlab.id/files/dqlab/cache/d7735b281976782ee269efae7a564e9e_x_Thumbnail800.jpg

Python yaitu salah satu bahasa pemrograman favorite yang paling banyak digunakan di dunia Data Science. Python dikenal sebagai bahasa pemrograman yang mudah untuk dipahami dan dipelajari oleh berbagai tingkatan mulai dari kaum awam hingga yang sudah expert sekalipun. Sintaksnya yang sederhana dan readable, membuat Python menjadi bahasa pemrograman yang populer dibandingkan dengan bahasa pemrograman lainnya. Oleh karena itu, wajib banget nih bagi kamu yang sedang belajar Data Science untuk menguasai salah satu skill teknis ini.

Untuk bisa menggunakan Bahasa Pemrograman Python, kita harus mendownload dan menginstall aplikasinya terlebih dahulu. Tentunya ada beberapa metode atau cara untuk melakukan instalasi Python, tapi sebelum itu kamu perlu mendownloadnya terlebih dahulu. Dengan mendownload dan menginstall Python di PC kamu tentunya proses learning by doing kamu akan berjalan dengan tepat, sehingga ketika kamu telah memahami teori kamu juga bisa langsung mempraktekkannya. Dengan harapan bisa menjadi tambahan insight dan rekomendasi bagi kamu calon praktisi data, pemula data maupun Data Enthusiast. Jangan lewatkan artikel berikut ini, pastikan disimak baik-baik, ya!


1. Persiapan Awal Download Python

Sebelum memulai ke tahap download dan instalasi Python, berikut beberapa tools yang harus dipersiapkan untuk belajar Pemrograman Python. Tools ini diwajibkan ada untuk bisa mempraktekkan kemampuan dalam menggunakan Bahasa Pemrograman Python.

  • Python: Interpreted Bahasa Python yang menerjemahkan bahasa Python ke bahasa mesin dengan mengeksekusi baris per baris kode sehingga program bisa dijalankan.

  • Teks Editor/IDE: Program yang digunakan untuk menulis kode program Bahasa Python, seperti Pycharm, Spyder, Anaconda dan lain-lain. Pada materi ini kita akan menggunakan Anaconda sebagai IDE untuk penulisan Bahasa Python.


Baca Juga: Tutorial Python: Pelajari 7 Jenis Operator Ini, Dijamin Jago Ngoding!


2. Cara Install Python Menggunakan Installer

Sebelum menginstal, kamu perlu memiliki file instalasi Python terlebih dahulu. Kamu bisa mendapatkannya dengan download dari website resmi Python yaitu python.org. Selanjutnya klik menu download seperti di bawah ini.


Disana akan muncul pilihan sistem operasi yaitu Windows, MacOS, Linux/UNIX, dan platform lainnya. Pilihlah sesuai sistem operasi yang terpasang di komputer atau laptop. Misalnya kita akan download untuk Windows. Maka akan muncul beberapa versi yang bisa kita download. Disarankan bagi kamu untuk mendownload versi paling terbaru.

Setelah berhasil di download, selanjutnya adalah proses instalasi. 

  • Double klik pada file installer Python yang sudah didownload, atau klik kanan lalu pilih Run as Administrator. Jika muncul warning Run as Administrator, silahkan pilih Yes.

  • Kemudian klik button Install Now untuk menginstall aplikasi Python. Centang Install launcher for all users dan Add python to PATH.

    intsall python

  • Kemudian tunggu proses instalasi aplikasi Python hingga selesai.

    setup progress

  • Apabila proses instalasi selesai dan berhasil, klik tombol Close untuk menutup instalasi aplikasi Python.intall sukses


3. Cara Install Python Menggunakan Microsoft Store

Berikut ini merupakan cara install Python 3.10 melalui Microsoft Store. Pertama-tama, ketikan kata œstore pada kolom pencarian di komputermu


Kemudian dilanjutkan dengan mengetik "Python" dan tekan enter di kolom pencarian aplikasi Microsoft Store.


Klik "Get" untuk memasang Python versi 3.10 yang disediakan Microsoft Store. Program ini bersifat FREE dan syaratnya hanya membutuhkan kuota dan koneksi internet.


Saat Python selesai didownload dan sudah terpasang, untuk memunculkannya pada Menu Start yaitu dengan mengklik pada pilihan œPin to Start.


4. Tahapan Instalasi IDE Anaconda

Langkah pertama, kunjungi halaman resmi Anaconda di anaconda.com/products/individual. Disana tersedia installer dalam 3 sistem operasi yaitu, Windows, Linux dan Mac OS. Biasanya halaman download akan secara otomatis mengenali sistem operasi yang kita gunakan sehingga diarahkan di menu download sesuai dengan sistem operasi kita.


Setelah file Anaconda di download selesai, selanjutnya kita install dan jalankan run as administrator pada file installer Anaconda hingga muncul pop up instalasi seperti gambar di bawah ini.

https://ngodingdata.com/wp-content/uploads/2019/10/1.jpg


Klik tombol Next hingga kamu masuk pada halaman License Agreement, dan klik pada pilihan I Agree.

https://ngodingdata.com/wp-content/uploads/2019/10/2.jpg


Kemudian pada tipe instalasinya, pilihan tetap pada Just Me dan Next.

https://ngodingdata.com/wp-content/uploads/2019/10/3.jpg


Pilih lokasi folder Anaconda dimana file akan diinstall. Next dan Next, kemudian proses instalasi akan berlangsung dan tunggu hingga selesai.

https://ngodingdata.com/wp-content/uploads/2019/10/4.jpg


Kemudian pada halaman terakhir instalasi, hilangkan saja centang pada dua pilihan yang ada lalu klik tombol Finish.

https://ngodingdata.com/wp-content/uploads/2019/10/9.jpg


Baca Juga: Array Python : Array VS List Serupa Namun Tak Sama, Yuk, Kenali Perbedaannya


5. Belajar Bahasa Python secara Gratis di DQLab, yuk!

Tertarik untuk belajar Python lebih dalam? Khusus untuk kamu, rekomendasi kursus online yang menyediakan sertifikat setelah berhasil mengerjakannya serta memiliki banyak materi tentang Python, hanya di DQLab! Ada banyak modul yang menggunakan bahasa Python di DQLab. Modul itu akan bisa kamu akses jika bergabung menjadi member premium DQLab. Namun jika kamu tertarik untuk mencoba free modul, kamu masih bisa coba terlebih dahulu. Kamu bisa mengakses modul œIntroduction to Data Science with Python secara GRATIS dan tetap mendapatkan sertifikat setelah berhasil mengerjakannya. Yuk, tunggu apa lagi? Buruan sign up di DQLab.id dan nikmati modul-modul yang ada!


Penulis: Salsabila MR

Editor: Annissa Widya Davita


Mulai Karier
sebagai Praktisi
Data Bersama
DQLab

Daftar sekarang dan ambil langkah
pertamamu untuk mengenal
Data Science.

Buat Akun


Atau

Sudah punya akun? Login