Berkenalan Dengan Profesi Data Analyst dan Peluangnya di Berbagai Industri!

Siapa diantara kamu yang masih berpikiran bahwa profesi Data Analyst hanya bertugas sebagai œtukang data saja?
Pemikiran tersebut salah besar ya sahabat data DQLab! Data Analyst merupakan salah satu profesi yang menjadi tren dan semakin bersinar seiring perkembangan dunia digital. Kebutuhan data yang semakin meningkat setiap tahunnya mendorong peran Data Analyst untuk membantu berbagai bentuk pengolahan data sebagai kunci kemajuan bisnis atau perusahaan.
Nah, agar tidak salah pemahaman lagi mengenai profesi ini, Yuk, kita berkenalan dengan Data Analyst dan peluangnya di berbagai industri! Simak artikel dibawah ya sahabat data!
1. Seputar Profesi Data Analyst
Data Analyst merupakan pekerjaan yang berhubungan dengan berbagai jenis data serta memiliki tanggung jawab untuk menerjemahkan data tersebut. Data yang sudah diterjemahkan akan diolah menjadi salah satu hal yang sangat penting untuk membantu terjadinya proses pengolahan serta manajemen data perusahaan. Oleh karena itu, seorang data analyst dapat dikatakan sebagai orang yang bertugas untuk menganalisis data dengan tujuan menciptakan kredibilitas serta meningkatkan keuntungan suatu perusahaan. Profesi ini akan banyak menggunakan berbagai program seperti Excel, SQL dan Tableau. Menguasai bisnis dan tools untuk pembuatan grafik serta infografik juga sangat dibutuhkan pada pekerjaan ini
Baca juga : Kenali Perbedaan Data Scientist, Data Analyst dan Data Engineer
2. Peran Data Analyst, Profesi yang Bersinar dan Menjanjikan
Peran dari profesi yang tengah bersinar dan menjanjikan khususnya di era digital ini sangatlah beragam. Mulai dari menganalisis, menafsirkan, mengimplementasikan hasil data yang telah diolah hingga bekerjasama dengan berbagai tim manajemen perusahaan. Seorang Data Analyst berperan untuk menganalisa hasil data yang diperoleh seperti data penjualan, logistik, riset pasar. Setelah itu menafsirkan atau memvisualisasikan data tersebut agar dapat dipahami oleh tim manajemen ataupun stakeholder perusahaan lainnya. Untuk itu, ada banyak skill dan kompetensi yang diperlukan untuk menjadi Data Analyst yang profesional.
3. Peluang Profesi Data Analyst di Berbagai Instansi
Sahabat data perlu banget nih untuk mengetahui peluang profesi Data Analyst agar tidak ragu memulai karir pada profesi ini. Data Analyst menjadi salah satu profesi di ranah data yang sangat bersinar, Morning Future juga menyatakan bahwa profesi ini merupakan profesi masa depan. World Economic Forum juga menyatakan Data Analyst akan menjadi profesi favorit di seluruh dunia. Pada tahun 2020 lalu, IBM juga mendukung pernyataan tersebut dengan memberikan perkiraan bahwa ada 700 ribu perekrutan profesi Data Analyst.
Profesi ini juga dibutuhkan di berbagai instansi, dari mulai manajemen transportasi, perbankan, asuransi, kesehatan, e-commerce, pendidikan, instansi pemerintah dan hampir segala bentuk instansi membutuhkan peran dari Data Analyst. Oleh karena itu, peluang berkarir pada profesi ini sangat besar dan menjanjikan.
Baca juga : Data Analyst vs Data Scientist, Yuk Kenali Perbedaannya
4. Tidak Terbatas Oleh Latar Belakang Pendidikan!
Menjadi Data Analyst tidak harus memiliki latar belakang teknik atau pendidikan STEM lainnya loh sahabat data! Sebagai salah satu bentuk profesi yang berasal dari multidisiplin ilmu Data Science, kamu dapat mempelajari kompetensi dan skill yang dibutuhkan secara mandiri dan otodidak. Namun, perlu diingat nih sahabat data, perlu lingkungan dan mentor untuk mendukung pembelajaran yang kamu lakukan secara otodidak. Tujuannya agar mereka bisa membantu kamu menyelesaikan masalah serta mempercepat perjalananmu menjadi seorang Data Analyst. Dengan begitu, informasi serta proses belajar yang kamu lakukan dapat bersifat lebih valid dan sesuai dengan kebutuhan industri masa kini.
5. Yuk, Ikut Kursus Online Data Analyst Bareng DQLab!
Tertarik berkarir jadi Data Analyst? Yuk, bergabung dengan kursus online DQLab. Kamu bisa mulai belajar dan bangun portfolio datamu dengan belajar Data Science sebagai multidisiplin ilmu yang bersinar di era digital. Mulai belajar sekarang dengan modul-modul yang tersedia, selesaikan dan dapatkan sertifikatnya!
Kesiapan untuk berkarir sebagai Data Analyst dimulai dari proses belajar yang tepat. Selamat belajar sahabat data DQLab!
Mulai Karier
sebagai Praktisi Data
Bersama DQLab
Daftar sekarang dan ambil langkah pertamamu untuk mengenal Data Science.