JULY SPECIAL ! DISKON 96%
Belajar Data Science Bersertifikat, 12 Bulan hanya 180K!
1 Hari 14 Jam 47 Menit 12 Detik

Job Description Data Engineer Essential

Belajar Data Science di Rumah 31-Juli-2023
https://dqlab.id/files/dqlab/cache/2-longtail-kamis-04-4-2023-08-01-232528_x_Thumbnail800.jpg

Saat ini istilah big data menjadi suatu istilah yang sudah tidak asing lagi bagi kita. Big data ini merupakan salah satu hasil dari kecanggihan teknologi yang semakin hari semakin canggih seperti yang kita rasakan saat ini. Adanya big data ini membutuhkan tenaga profesional yang bisa mengolah big data agar menghasilkan informasi tertentu. Sebelum pengolahan big data, big data juga perlu melalui beberapa proses yang nantinya hal itu dapat dilakukan oleh data engineer


Data engineer merupakan salah satu profesi yang berkaitan dengan data dan termasuk ke dalam profesi yang banyak diminati oleh berbagai kalangan. Secara umum big data memiliki tugas dan tanggung jawab untuk mengembangkan dan memelihara infrastruktur data perusahaan yang nantinya akan diserahkan ke data analyst untuk proses lebih lanjut. Pada artikel kali ini kita akan mengenali apa saja job description data engineer secara singkat. Yuk, simak bersama-sama!


Database dapat dikatakan sebagai salah satu nyawa dari perusahaan. Sebuah perusahaan atau seorang pebisnis jika tidak memiliki sistem database yang baik maka akan kebingungan akan mengarahkan tujuan perusahaannya ke arah mana. Sistem database perlu dibangun dan dipelihara dengan baik terutama pada masa kini database mayoritas masuk dan keluar dengan cara digital. Hal ini tentunya memerlukan tenaga seseorang yang mengerti tentang database dengan baik dan mengetahui cara mengatasi database.


Baca juga : Mengenal Data Engineer dan Prospek Karirnya


2. Bertanggung Jawab dalam Proses ETL

ETL memiliki kepanjangan Extract, Transform, and Load. ETL merupakan suatu proses menggabungkan data dari berbagai sumber ke dalam suatu wadah tertentu. Dalam data warehouse, ETL berfungsi untuk mengintegrasikan data sehingga lebih mudah untuk diakses dan digunakan. ETL ini memiliki peranan penting dalam perusahaan. hal ini tentunya seperti yang telah kita ketahui bahwa perusahaan tidak hanya mendapatkan data dari satu sumber saja. Oleh karena itu perlu dilakukannya proses ETL oleh data engineer.


3. Menerapkan Kebijakan Data Retention

Data retention adalah suatu proses yang ditetapkan dalam hal penyimpanan data tertentu dalam jangka waktu tertentu. Perusahaan masa kini perlu menyiapkan kebijakan terkait data retention. Perkembangan data saat ini semakin pesat dalam waktu yang singkat sehingga perusahaan juga perlu membuat kebijakan yang berkaitan dengan retensi data. terdapat beberapa hal yang perlu diterapkan dalam aturan data retention yaitu persyaratan hukum, persyaratan bisnis, dan jenis-jenis data yang disimpan.


4. Bekerja Sama dengan Tim Lain

Seorang data engineer bukanlah sebuah profesi yang  bisa dilakukan dengan sendiri, melainkan perlu adanya kerjasama tim. Data engineer melakukan proses persiapan maupun pengelolaan sistem database. Setelah sekiranya data sudah siap, maka akan ditindaklanjuti oleh praktisi data lainnya seperti data scientist maupun data analyst. Oleh karena itu seorang data engineer juga perlu memiliki skill komunikasi yang baik serta kerjasama tim.


Baca juga : Data Engineer VS Data Scientist


Setiap profesi perlu memiliki skill atau kemampuan yang mampu menunjang job descriptionnya sehingga lebih maksimal dan efisien dalam mengerjakan tanggung jawabnya. 


DQLab merupakan suatu platform belajar online yang berfokus pada pengenalan Data Science & Artificial Intelligence (AI) dengan menggunakan berbagai bahasa pemrograman populer. Selain itu DQLab merupakan platform edukasi pertama yang mengintegrasi fitur ChatGPT.


DQLab juga menggunakan metode HERO, yaitu Hands-On, Experiental Learning & Outcome-based, yang dirancang ramah untuk pemula. Untuk bisa merasakan pengalaman belajar yang praktis & aplikatif yuk langsung saja sign up di DQLab.id/signup dan ikuti DQLab LiveClass Bootcamp Data Analyst with SQL and Python sekarang! 


Penulis : Latifah Uswatun Khasanah

Editor : Annissa Widya Davita




Mulai Karier
sebagai Praktisi
Data Bersama
DQLab

Daftar sekarang dan ambil langkah
pertamamu untuk mengenal
Data Science.

Buat Akun


Atau

Sudah punya akun? Login