Buat Akun DQLab & Akses Kelas Data Science Python, R, SQL, Excel GRATIS

Kenali Deretan Jenjang Karir Data Analyst 2023

Belajar Data Science di Rumah 03-Februari-2023
https://dqlab.id/files/dqlab/cache/a80a69c1bbb3977cffb1898ae5465f89_x_Thumbnail800.jpeg

Halo sobat DQ! Seperti yang kita ketahui bahwa saat ini banyak profesi kekinian yang banyak diincar oleh kaum milenial. Biasanya profesi yang diincar ini adalah profesi yang berkaitan dengan perkembangan teknologi, salah satu diantaranya adalah data analyst. Profesi data analyst ini memang banyak mencuri perhatian, banyak riwayat pencarian yang ‘kepo’ dengan profesi ini seperti jenjang karir data analyst, gaji data analyst, tugas dan tanggung jawabnya, dan masih banyak lainnya.


Profesi data analyst ini memang memiliki daya tarik yang cukup kuat untuk para kaum milenial. Selain sebagai profesi yang kekinian, data analyst juga merupakan profesi yang banyak dicari dan dibutuhkan oleh perusahaan-perusahaan masa kini. Selain gajinya yang cukup menjanjikan, data analyst juga memiliki tahapan jenjang karir yang dapat kamu lalui. Kira-kira apa sajakah itu? Yuk, simak artikel berikut ini!


1. Entry Level

Jenjang karir data analyst yang pertama adalah data analyst - entry level. Pada jenjang ini biasanya diduduki oleh pekerja yang baru saja turun ke dunia data yang mana pengalamannya kurang dari satu tahun. Pada bagian ini tugas dan tanggung jawab yang diberikan juga masih sederhana. Beberapa tugas data analyst - entry level antara lain mengumpulkan data yang akurat dan dari sumber terpercaya, membersihkan data untuk menghindari kesalahan dalam interpretasi, dan membuat laporan dari hasil temuan penelitian.


Baca juga : Kenali Perbedaan Data Scientist, Data Analyst dan Data Engineer


2. Junior Data Analyst

Junior data analyst merupakan tahapan lanjutan dari data analyst - entry level. Pada jenjang ini tugas dan tanggung jawab yang diberikan tentunya naik tingkat dibandingkan sebelumnya. Beberapa tanggung jawab yang diberikan kepada junior data analyst antara lain melakukan ekstraksi, pemrosesan, manipulasi dan penyimpanan data, mengidentifikasi pola, membuat visualisasi, mengotomatisasi proses untuk menarik dan mengumpulkan data, mengembangkan aplikasi Java untuk otomatisasi file re-format. 


3. Senior Data Analyst

Tahapan jenjang karir selanjutnya adalah senior data analyst. Pada jenjang ini biasanya adalah orang-orang yang sudah memiliki jam terbang yang tinggi dalam dunia analisis data dan bertanggung jawab atas berbagai tugas dalam perusahaan. Beberapa tanggung jawab senior data analyst antara lain meninjau dan menyetujui rencana proyek, menerapkan alur kerja data analytics, kriteria, kualitas dan metrik kerja. Selain itu senior data analyst juga bertanggung jawab untuk berkoordinasi dengan tim manajemen untuk menyampaikan informasi hasil analisis data.


4. Data Analyst Manager

Data analyst manager adalah jenjang karir lanjutan dari sebelumnya. Pada bagian ini manager data analyst membawahi bagian data analyst. Beberapa tugas dan tanggung jawabnya antara lain menjaga keakuratan hasil laporan data, membangun dan mengembangkan model data, sistem otomatisasi data, metrik kinerja dan sistem pelaporan, merekrut data analyst entry level hingga junior data analyst, serta mengkomunikasikan dampak dan hasil bisnis dari wawasan kepada pemangku kepentingan internal dan eksternal. 


Baca juga : Intip Skill Dasar Data Analyst yang Harus Pemula Miliki 


Pada saat melamar pekerjaan, adakalanya jenjang karir adalah prioritas utama seseorang agar skill yang dimiliki semakin bertambah dan menantang. Kamu bisa mulai dari belajar dengan dasar di DQLab. DQLab menyediakan berbagai modul gratis untuk belajar dari dasar dengan bahasa yang mudah dipahami.


DQLab menyajikan materi secara teori maupun praktek. Selain itu di DQLab pun menyediakan berbagai modul dan ebook dengan materi yang beragam sesuai kebutuhan.


Cara bergabungnya sangat mudah. Langsung saja sign up di DQLab.id/signup dan nikmati belajar data science DQLab


Penulis : Latifah Uswatun Khasanah

Editor : Annissa Widya Davita



Mulai Karier
sebagai Praktisi
Data Bersama
DQLab

Daftar sekarang dan ambil langkah
pertamamu untuk mengenal
Data Science.

Buat Akun


Atau

Sudah punya akun? Login