BEDUG MERIAH Diskon 95%
Belajar Data 6 BULAN Bersertifikat hanya Rp150K!

0 Hari 3 Jam 19 Menit 21 Detik

Kenali Pemanfaatan Algoritma Machine Learning dalam Media Sosial

Belajar Data Science di Rumah 20-Agustus-2021
https://dqlab.id/files/dqlab/cache/728a51133c93a78da2fd1da77b5ce88a_x_Thumbnail800.jpg

Social media atau media sosial merupakan hal yang sangat dekat dengan kita saat ini. Siapa yang tidak memiliki media sosial di jaman sekarang? Hampir semua orang pasti memiliki akun media sosial, paling tidak pasti memiliki satu media sosial. Contoh media sosial yang paling sering digunakan adalah Facebook, Instagram, Tiktok, Youtube, dll. Namun tahukah kamu bahwa media sosial yang sering kamu gunakan sehari-hari itu ternyata menggunakan Machine Learning, loh. Hal ini bertujuan agar menjaga kenyamanan dari para pengguna sehingga dapat mengurangi churn ratio.

Machine Learning merupakan mesin yang dibuat untuk berpikir layaknya manusia, sehingga dapat membuat keputusannya sendiri. Itulah mengapa dalam Machine Learning akan dibutuhkan proses training atau proses pembelajaran. Semakin banyak data yang digunakan dalam proses training, maka kemampuan dari mesin juga akan semakin meningkat. Adanya Machine Learning ini akan sangat membantu eksistensi dari sosial media, mulai dari proses filtering konten hingga menyaring komentar dan juga moderasi spam. Apa saja sih sosial media yang memanfaatkan Machine Learning ini?


1. Facebook

Salah satu contoh fitur di Facebook yang menggunakan Machine Learning adalah Facebook Ads. Mesin akan mendeteksi lokasi kemudian mengeluarkan iklan yang sesuai dengan lokasi dan juga ketertarikan dari pengguna. Facebook juga menggunakan Machine Learning dalam memberikan notifikasi jika melihat foto user kemudian menambahkan tag pada foto tersebut secara otomatis. Hal ini dilakukan dengan menggunakan Face Recognition. Tidak hanya itu, ternyata Facebook juga menggunakan Machine Learning untuk memfilter konten yang kualitasnya tidak baik serta pesan spam.


Baca juga : 3 Jenis Algoritma Machine Learning yang Dapat Digunakan di Dunia Perbankan


2. Instagram

Pernahkah kamu bertanya bagaimana urutan story orang yang kamu follow ditampilkan oleh instagram? Ternyata dalam menentukan story mana yang paling dekat dengan profilmu adalah mereka yang sering melakukan interaksi denganmu, baik itu dalam hal mengirimkan direct message (DM), komen, ataupun like foto. Hal ini juga sama hal nya dengan urutan follower yang melihat story yang kamu buat. Postingan yang ada di feed instagram mu juga akan disesuaikan dengan hal yang paling sering kamu cari atau lakukan interaksi. Tidak hanya itu, instagram juga menggunakan Machine Learning dalam memfilter hal-hal yang dianggap kurang pantas yang ada di dalam konten ataupun story dari user.


3. Pinterest

Pinterest adalah salah satu sosial media dalam bentuk virtual pinboard yang memungkinkan pengguna untuk mengunggah foto atau gambar untuk dimasukkan kedalam kategori-kategori yang bisa di customize namanya. Ternyata Pinterest merupakan salah satu Media Sosial yang memanfaatkan kehadiran Machine Learning. Machine Learning digunakan hampir di semua aspek yang ada di Pinterest, misalnya penemuan konten, pengurangan spam, hingga mengurangi churn yang bisa terjadi pada subscribe newsletter mereka. Bahkan di tahun 2015, Pinterest mengakuisisi sebuah perusahaan Machine Learning yang berfokus pada aplikasi komersial, yaitu perusahaan Kosei.


4. Twitter

Twitter sudah ada sejak tahun 2006 namun dibandingkan Facebook ataupun Instagram, Twitter sempat sepi pengguna beberapa tahun sebelum akhirnya mulai diminati kembali. Tentu saja ada banyak hal baru yang dikembangkan oleh Twitter sehingga dapat menarik minat user untuk kembali menggunakannya. Misalnya saja dengan memanfaatkan Machine Learning. Dengan adanya Machine Learning, Twitter dapat menampilkan timeline dengan tweet terbaik dengan engagement yang paling banyak di posisi paling atas, sehingga urutan tweet bukan lagi berdasarkan waktu postingnya. Selain itu, Twitter juga memanfaatkan Machine Learning untuk melihat ketertarikan pengguna, itulah mengapa sering ada notifikasi yang masuk dari hal yang sering dicari.


Baca Juga : Yuk Ketahui 3 Jenis Algoritma Machine Learning di Bidang Industri


5. Tertarik untuk Belajar Machine Learning? Yuk, Belajar Bersama DQLab!

Dengan bergabung menjadi member premium di DQLab kamu bisa mempelajari Machine Learning secara mendalam. Tidak hanya Machine Learning, ada banyak materi menarik yang disediakan di modul-modul premium DQLab. Selain itu, modul yang ada dikemas dengan menggunakan bahasa yang menarik dan mudah dimengerti, serta menggunakan bahasa pemrograman yang sangat akrab dengan praktisi data seperti R, Python, dan juga SQL. Kamu juga bisa mencoba free modul DQLab sebelum bergabung menjadi member premium loh, yaitu modul œIntroduction to Data Science with R dan juga modul œIntroduction to Data Science with Python. Yuk tunggu apa lagi, buruan sign up dan gabung jadi member DQLab!



Penulis : Gifa Delyani Nursyafitri

Mulai Karier
sebagai Praktisi
Data Bersama
DQLab

Daftar sekarang dan ambil langkah
pertamamu untuk mengenal
Data Science.

Buat Akun


Atau

Sudah punya akun? Login