Buat Akun DQLab & Akses Kelas Data Science Python, R, SQL, Excel GRATIS

Data Engineer: Pahami Peran Penting Data Engineer di Sebuah Perusahaan

Belajar Data Science di Rumah 02-Oktober-2020
https://dqlab.id/files/dqlab/cache/0b12f216d84f24a7ac88dee4dd7e7fd0_x_Thumbnail800.jpg

Data engineer adalah salah satu profesi yang menjanjikan di era modern saat ini. Data engineer bertanggung jawab untuk mengembangkan algoritma agar dapat digunakan untuk mengolah data mentah yang berukuran besar dan tidak terstruktur menjadi data yang siap diolah oleh data scientist. Selain mengolah data mentah, seorang data engineer juga mengembangkan algoritma dan menggabungkan beberapa bahasa pemrograman untuk memberikan akses pengambilan data yang dibutuhkan oleh perusahaan.

Data engineer harus memiliki kemampuan yang mumpuni seperti pola pikir, algoritma, matematika, bahasa pemrograman, jaringan komputer, basis data, analisa dan desain. Kemampuan tersebut dapat digunakan untuk membantu data engineer dalam menjalankan tugas utamanya. Lalu apa saja tugas data engineer? Kali ini DQLab akan membahas peran seorang data engineer di sebuah perusahaan. Penasaran? Baca artikelnya sampai selesai ya!

1. Peran Data Engineer di Sebuah Tim Berskala Kecil

Data engineer dapat bekerja di sebuah tim berskala kecil maupun besar. Di sebuah tim berskala kecil, data engineer berperan sebagai generalist, yaitu seorang data engineer bertanggung jawab atas semua langkah-langkah dalam pemrosesan data. Tanggung jawab data engineer dimulai dari mengambil data, mengelola, hingga menganalisis data. Pada tim berskala kecil, data engineer dituntut memiliki kemampuan lebih dalam analisis data. Keuntungan seorang data engineer bekerja di sebuah tim berskala kecil adalah tim ini tidak membutuhkan sistem data yang rumit karena memiliki pengguna (user) yang relatif kecil, sehingga tidak perlu menggunakan teknik skala untuk memproses data.

Contoh pekerjaan data engineer di sebuah tim berukuran kecil adalah ketika seorang data engineer bekerja di sebuah perusahaan di bidang transportasi, maka ia akan diminta untuk membuat laporan mengenai jumlah penumpang per hari selama sebulan terakhir dan melakukan peramalan jumlah penumpang untuk satu bulan berikutnya.

Baca Juga: Kuasai 3 Skill Utama Ini untuk Menjadi Data Engineer Profesional

2. Peran Data Engineer di Sebuah Tim Berskala Menengah

Di sebuah tim berskala menengah, data engineer berperan sebagai pipeline-centric, yaitu tugas data engineer akan berpusat pada pipeline. Data engineer yang bekerja sebagai pipeline-centric cenderung bekerja pada perusahaan yang membutuhkan data secara kompleks. Pada tim ini, data engineer bekerja sama dengan data scientist untuk mengolah data menjadi informasi yang diperlukan oleh perusahaan atau organisasi. Data engineer yang bertugas sebagai pipeline-centric harus memiliki pengetahuan mengenai sistem distribusi data dan ilmu komputer (computer science) karena akan mengubah data mentah yang tidak terstruktur menjadi data yang siap diolah oleh data scientist. 

Contoh pekerjaan yang dilakukan data engineer di sebuah tim berskala menengah adalah ketika ia bekerja di sebuah perusahaan transportasi, maka ia akan diminta membangun sistem yang memungkinkan data scientist mengambil data jumlah penumpang yang siap diolah untuk dianalisis menjadi model prediktif.

3. Peran Data Engineer di Sebuah Tim Berskala Besar

Peran seorang data engineer di sebuah tim berskala besar adalah menjadi database-centric. Pada posisi ini, data engineer berfokus pada pengaturan dan pengisian database, serta mengembangkan skema tabel di dalam database tersebut. Data engineer dalam tim ini dibutuhkan oleh perusahaan besar yang membutuhkan banyak analisis data yang kompleks dan memiliki beberapa database yang saling berhubungan.

Contoh pekerjaan yang dilakukan data engineer di sebuah tim berskala besar adalah ketika seorang data engineer bekerja di sebuah perusahaan transportasi, ia akan diminta untuk membangun sebuah database yang berisi informasi yang siap diolah dan membuat sistem untuk mengambil data dari database utama dan menginput data dari database utama ke database yang telah dibangun.

Peran data engineer ini bisa saja berbeda antara perusahaan yang satu dengan perusahaan yang lain karena setiap perusahaan memiliki kebijakan dan tim yang berbeda yang disesuaikan dengan kebutuhan tiap perusahaan. 

Baca Juga: Mengenal Big Data Engineer, Pekerjaan dengan Prospek Karir yang Sangat Menjanjikan

4. Ingin Memulai Karir Sebagai Data Engineer? Yuk, Gunakan Voucher BELAJARGRATIS untuk Akses DQLab GRATIS Selama 1 Bulan!

Terapkan ilmunya sekarang dengan bergabung bersama platform belajar online DQLab! Selain bisa meningkatkan ilmu data yang dimiliki, kamu juga bisa membangun portofolio datamu di DQLab guna mempersiapkan dirimu berkarir di industri data. 

Sign Up untuk nikmati module GRATIS "Introduction to Data Science" dengan pengalaman belajar yang seru menyenangkan serta aplikatif pada industri nyata! Untuk kamu yang ingin mulai belajar Data Science atau siap berkarir jadi Data Analyst, Data Scientist, dan Data Engineer, persiapkan diri kamu dengan tepat sekarang. Tidak ada kata terlambat untuk belajar. Yuk #MulaiBelajarData di DQLab.

Dengan belajar di DQLab, kamu bisa:

  • Menerapkan teknik mengolah data kotor, hasilkan visualisasi data dan model prediksi dengan studi kasus Retail dan Finansial

  • Dapatkan sesi konsultasi langsung dengan praktisi data lewat data mentoring

  •  Bangun portofolio data langsung dari praktisi data Industri

  •  Akses Forum DQLab untuk berdiskusi.


Simak informasi di bawah ini untuk belajar GRATIS selama 1 Bulan dengan redeem kode voucher BELAJARGRATIS sekarang!

  1. Daftarkan akun email pada DQLab.id

  2. Aktifkan akunmu melalui email, check juga di folder SPAM

  3. Log in pada academy.dqlab.id

  4. Klik ke menu redeem voucher dan masukkan kode voucher

  5. Bisa belajar GRATIS selama 1 Bulan!


Penulis: Galuh Nurvinda Kurniawati

Editor: Annissa Widya Davita


Mulai Karier
sebagai Praktisi
Data Bersama
DQLab

Daftar sekarang dan ambil langkah
pertamamu untuk mengenal
Data Science.

Buat Akun


Atau

Sudah punya akun? Login