JULY SPECIAL ! DISKON 96%
Belajar Data Science Bersertifikat, 12 Bulan hanya 180K!
1 Hari 12 Jam 51 Menit 47 Detik

Strategi Promosi Jabatan dengan Portofolio Data Scientist

Belajar Data Science di Rumah 29-April-2024
https://dqlab.id/files/dqlab/cache/1-longtail-jumat-02-2024-04-29-171759_x_Thumbnail800.jpg

Portofolio data scientist tidak hanya diperuntukkan bagi fresh graduate atau job seeker yang sedang melamar kerja di industri data. Di tataran experience hired, portofolio data scientist juga dipakai untuk keperluan promosi jabatan. Seorang Data Scientist yang telah memiliki pengalaman kerja dalam industri dapat menggunakan portofolio mereka sebagai bahan untuk memperkuat bekal dalam memperoleh promosi jabatan.


Dalam lingkungan kerja yang kompetitif, promosi jabatan seringkali membutuhkan lebih dari sekadar kinerja yang baik dalam rutinitas sehari-hari data scientist. Atasan dan tim manajemen ingin melihat bukti konkret dari kemampuan seseorang dalam menyelesaikan proyek-proyek yang kompleks, menghadapi tantangan dengan kreativitas dan solutif, serta memberikan dampak yang signifikan pada perusahaan. 


Dengan demikian, portofolio bisa menjadi tools yang sangat berharga dalam mengkomunikasikan pencapaian dan kontribusi seorang Data Scientist kepada atasan atau tim manajemen dalam konteks promosi jabatan. Melalui portofolio, seorang Data Scientist dapat menyampaikan narasi yang kuat tentang perjalanan karir mereka, pemenuhan tanggung jawab, dan potensi untuk berkembang lebih lanjut dalam peran yang lebih senior.


Dengan demikian, portofolio data scientist tidak hanya sebagai tiket masuk untuk memasuki pasar kerja, tetapi juga sebagai sarana untuk meningkatkan mobilitas vertikal dalam karir mereka. Nah, kira-kira apa sih manfaat portofolio data scientist untuk keperluan promosi jabatan? Yuk, simak ulasannya sahabat DQLab!


1. Pengakuan atas Kontribusi

Portofolio yang solid memungkinkan seorang Data Scientist untuk menyoroti kontribusi-kontribusi yang sudah dan pernah dilakukan berkenaan dengan proyek-proyek yang relevan. Hal ini membantu calon data scientist yang akan menduduki tahap promosi jabatan untuk memahami tingkat pengalaman dan kualitas kinerja yang telah dicapai oleh kandidat tersebut.


Dengan memiliki portofolio yang berisi dokumentasi pencapaian-pencapaian yang signifikan, seorang calon Data Scientist yang akan dipromosikan dapat dengan jelas menunjukkan bagaimana mereka telah berkontribusi pada keberhasilan proyek-proyek sebelumnya. Informasi ini memberikan gambaran yang lebih lengkap kepada pengambil keputusan terkait promosi jabatan, sehingga mereka dapat membuat keputusan yang terinformasi dan tepat mengenai kenaikan jabatan bagi kandidat tersebut.


Baca juga : Mengenal Profesi Data Scientist


2. Bukti Pengalaman Praktis

Portofolio data scientist merupakan salah satu instrumen penting untuk menginformasikan rekam jejak calon data scientist yang akan mendapatkan kesempatan promosi jabatan. Di dalam isi portofolio tidak hanya berisi hasil akhir dari proyek yang sudah dikerjakan, namun juga alur kerja dan sistematika progress yang telah dilalui dalam menyelesaikan proyek data. Portofolio data scientist juga mencerminkan bagaimana ia menghadapi tantangan dan hambatan yang muncul sepanjang proses pemecahan masalah.


Ini memberikan gambaran yang jelas tentang kemampuan problem-solving dan ketangguhan seorang Data Scientist dalam menghadapi situasi yang kompleks. Dengan melihat alur kerja dan sistematika progress yang terdokumentasi dengan baik dalam portofolio, atasan dan tim pengambil keputusan dapat mengevaluasi tidak hanya hasil akhir, tetapi juga proses yang dilalui untuk mencapai hasil tersebut. 


3. Memperlihatkan Kreativitas dan Inovasi

Tak cuma pintar dan lihai dalam proses analisis data, seorang data scientist juga perlu diasah kreativitas dan inovasinya. Dalam portofolio yang berhasil dibuat, seorang Data Scientist dapat menunjukkan bagaimana mereka menerapkan kreativitas dan inovasi untuk menemukan solusi-solusi yang tidak konvensional terhadap permasalahan bisnis.


Misalnya, mereka mungkin telah menggabungkan berbagai sumber data yang tidak biasa untuk mendapatkan wawasan baru, atau menerapkan teknik-teknik baru dalam pemrosesan atau visualisasi data untuk memberikan pemahaman yang lebih mendalam kepada pemangku kepentingan.


Selain itu, inovasi juga terlihat dalam pendekatan yang mereka ambil dalam memecahkan masalah. Seorang Data Scientist yang inovatif mungkin telah mengusulkan atau mengembangkan model atau algoritma baru yang lebih efisien atau akurat dalam mengolah data. Mereka juga bisa saja menciptakan aplikasi atau alat analisis khusus yang tidak hanya memecahkan masalah yang ada, tetapi juga membuka potensi baru untuk penggunaan data di masa depan.


Baca juga : Yuk Kenal Role Data Scientist, Profesi Menarik Dengan Gaji Besar


4. Meningkatkan Potensi Karir 

Kalau seorang Data Scientist sudah memiliki sinyal yang kuat untuk diikutsertakan dalam proses promosi jabatan, itu adalah tanda bahwa kinerja dan kontribusi mereka diakui secara luas oleh perusahaan. Promosi jabatan bukan hanya sekadar kenaikan pangkat, tetapi juga merupakan kesempatan untuk mengambil peran yang lebih strategis, memimpin tim, dan berkontribusi secara lebih signifikan terhadap arah strategis perusahaan dalam pengambilan keputusan berbasis data.


Dengan promosi jabatan, seorang Data Scientist dapat mendapatkan akses ke proyek-proyek yang lebih menantang, lebih banyak kesempatan untuk berkolaborasi dengan pemangku kepentingan kunci, dan kesempatan untuk memengaruhi kebijakan organisasi secara langsung.


Berdasarkan penjelasan diatas, tentunya portofolio data scientist tak hanya digunakan sebagai tiket masuk untuk melamar di industri data saja. Ketika kamu sudah berada di tingkat experienced, portofolio juga bisa menjadi kunci untuk mendapatkan promosi jabatan yang diinginkan. Hal ini sangat berguna dalam membantu atasan atau tim manajemen dalam mempertimbangkan kelayakan seseorang untuk promosi jabatan yang lebih tinggi. Apalagi di ranah data.


Yuk mulai perjalanan kamu menjadi seorang data scientist dengan belajar analisis data secara komprehensif bersama DQLab. DQLab sebagai platform belajar online yang berfokus pada pengenalan Data Science & Artificial Intelligence (AI) dengan menggunakan bahasa pemrograman populer seperti Python dan SQL, serta platform edukasi pertama yang mengintegrasi fitur ChatGPT siap membantu kamu menggeluti karir di industri data. 


Metode HERO (Hands-On, Experiential Learning & Outcome-based) yang ramah pemula juga membantu kamu untuk bisa merasakan pengalaman belajar yang praktis & aplikatif! Tunggu apa lagi? sign up sekarang di DQLab.id!


Penulis: Reyvan Maulid

Mulai Karier
sebagai Praktisi
Data Bersama
DQLab

Daftar sekarang dan ambil langkah
pertamamu untuk mengenal
Data Science.

Buat Akun


Atau

Sudah punya akun? Login