JULY SPECIAL ! DISKON 96%
Belajar Data Science Bersertifikat, 12 Bulan hanya 180K!
1 Hari 14 Jam 8 Menit 11 Detik

Apa Saja Penrintah Dasar dalam Sistem Operasi SQL?

Belajar Data Science di Rumah 12-Juni-2023
https://dqlab.id/files/dqlab/cache/dcc7cb13-0833-4797-b73f-c2313d24230a-2023-06-12-184619_x_Thumbnail800.jpeg

Pada perkembangan teknologi yang semakin pesat ini menuntut para kaum milenial untuk semakin mengupdate ilmu, salah satunya adalah ilmu mengenai bahasa pemrograman. Saat ini berbagai bahasa pemrograman sudah banyak tersebar di berbagai media. Salah satu dari bahasa pemrograman yang populer digunakan adalah bahasa SQL. Bahasa SQL ini termasuk bahasa yang berkaitan dengan sistem manajemen database relasional yang dapat diterapkan dengan beberapa sistem operasi SQL.


Bahasa SQL atau kepanjangan dari Structured Query Language merupakan salah satu bahasa query yang digunakan dalam sistem manajemen database relasional. Dengan menggunakan bahasa SQL ini pengguna dapat membuat, menghapus, mengubah, memanipulasi, mengakses database. Sama seperti dengan bahasa pemrograman lainnya, SQL juga memiliki kekurangan serta kelebihan. Dalam proses penggunaannya pun terdapat beberapa perintah SQL yang perlu diketahui oleh pengguna agar pengguna dapat memahami cara penggunaan maupun sejarah SQL dengan baik.


1. Data Definition Language

DDL atau Data Definition Language merupakan salah satu perintah dasar SQL yang berfungsi untuk melakukan perubahan pada tabel seperti untuk membuat tabel, menghapus tabel, dan lainnya. Beberapa contoh perintah dalam DDL adalah Create, Alter, dan Drop. Perintah Create digunakan untuk membuat database dalam basis data SQL, perintah Alter digunakan untuk mengubah struktur tabel yang telah dibuat, dan perintah Drop digunakan untuk menghapus database dan tabel yang telah dibuat.


Baca juga : Saatnya Belajar SQL, Kenali Rekomendasi Query SQL Bagi Pemula


2. Data Manipulation Language

DML atau Data Manipulation Language merupakan perintah dasar SQL yang berguna untuk memanipulasi data dalam database. Beberapa perintah yang ada di bawah DML antara lain Insert, Select, Update dan Delete. Insert digunakan untuk menginputkan sebuah data baru ke dalam tabel. Select digunakan untuk memilih dan menampilkan data dari tabel, Update digunakan untuk mengubah atau menyunting data pada tabel, dan Delete digunakan untuk menghapus data dari sebuah tabel maupun database.


3. Data Control Language

DCL atau Data Control Language merupakan perintah dasar dalam SQL yang secara umum berfungsi untuk mengontrol data dan memanipulasi dari hak akses database itu sendiri. Adapun contoh perintah dari DCL adalah Grain dan Revoke perintah Grain ini digunakan untuk memberikan hak akses oleh admin ke salah satu pengguna seperti untuk membuat tabel, mengambil data, menghapus data, maupun mengubah data. Adapun perintah Revoke merupakan perintah yang biasanya digunakan untuk melakukan sharing berupa mengubah data dan lainnya. Perintah ini mencabut hak akses dari user.


4. Manfaat Menggunakan SQL

Seperti yang telah diketahui bahwa SQL ini merupakan bahasa query yang secara umum fungsinya bisa digunakan untuk mengakses database baik itu mulai dari membuat maupun menghapusnya. SQL ini sudah sering digunakan oleh para programmer untuk mengelola database maupun website. Dengan menguasai SQL dan berbagai sistem operasi serta perintahnya, maka programmer dapat lebih mudah melaksanakan tugasnya tanpa harus menggunakan software lain untuk membuat database. Hal ini dapat dikatakan bahwa SQL cukup membantu dan mengefektifkan pekerjaan para programmer.


Baca juga : Catat! Ini 3 Keuntungan Belajar SQL dalam Mengolah Data


Menguasai bahasa SQL saat ini menjadi salah satu nilai plus bagi seseorang yang ingin melamar dalam dunia data. Hal ini dikarenakan penguasaan bahasa SQL merupakan salah satu skill yang perlu dimiliki oleh para praktisi data.


DQLab merupakan suatu platform belajar online yang berfokus pada pengenalan Data Science & Artificial Intelligence (AI) dengan menggunakan berbagai bahasa pemrograman populer. Selain itu DQLab merupakan platform edukasi pertama yang mengintegrasi fitur ChatGPT.


DQLab juga menggunakan metode HERO, yaitu Hands-On, Experiental Learning & Outcome-based, yang dirancang ramah untuk pemula. Untuk bisa merasakan pengalaman belajar yang praktis & aplikatif yuk langsung saja sign up di DQLab.id/signup 


Penulis : Latifah Uswatun Khasanah

Editor : Annissa Widya Davita



Mulai Karier
sebagai Praktisi
Data Bersama
DQLab

Daftar sekarang dan ambil langkah
pertamamu untuk mengenal
Data Science.

Buat Akun


Atau

Sudah punya akun? Login