Buat Akun DQLab & Akses Kelas Data Science Python, R, SQL, Excel GRATIS

Intip 3 Materi Penting di Pelatihan Data Scientist

Belajar Data Science di Rumah 14-Februari-2023
https://dqlab.id/files/dqlab/cache/a4ab0eade5f806b5c07b3c9ef1ad6cb9_x_Thumbnail800.jpeg

Materi Data Science banyak dicari oleh pemula maupun profesional Data Scientist yang ingin mempelajari tentang data. Belajar data bisa dilakukan secara otodidak atau mengikuti pelatihan Data Science. Keuntungan mengikuti pelatihan Data Scientist adalah bisa belajar lebih intensif karena umumnya materi disusun agar mudah dipelajari. Jadi, bagi pemula bisa belajar data secara bertahap sehingga pemahamannya akan lebih baik.


Misalnya kamu ingin belajar Python namun bingung mulai dari mana. Mungkin akan mudah jika memang kamu lebih suka belajar secara otodidak.Namun bagi pemula yang sama sekali belum pernah belajar pemrograman tentu akan bingung sebaiknya tutorial seperti apa yang dicari. Nah, dengan mengikuti pelatihan kamu bisa belajar dari step paling dasar.


Apa sih Data Science itu? Kita bahas sedikit ya. Data Science adalah ilmu yang terdiri dari gabungan ilmu matematika, statistik, dan pemrograman yang bertujuan untuk memudahkan proses analisis data. Proses ini dilakukan dengan menggunakan tools tertentu yang mendukung.


DQLab adalah salah satu lembaga pelatihan Data Scientist yang memberikan akses modul Data Science gratis, loh. Apa saja benefit yang bisa didapatkan dari belajar Data Science dengan modul-modul tersebut? Cari tahu di bawah ini, yuk!


1. Paket Belajar Data Science Basic DQLab

DQLab menyediakan berbagai jenis modul yang ditawarkan. Sahabat data bisa pelajari semua modulnya melalui laman DQLab.id.


Kalian bisa mulai pelajari dari yang paling dasar ada Introduction to Data Science with R, Introduction to Data Science with Python, Python for Data Professional Beginner, Fundamental SQL hingga pemahaman konsep Machine Learning for Beginner dan Business Decision Research.


Kalian akan dikenalkan berbagai jenis bahasa pemrograman beserta syntax yang akan digunakan mulai dari R, Python dan SQL.


Tenang saja, sahabat data akan menikmati serunya belajar dilengkapi dengan live code editor. Metode ini cocok untuk pembelajaran Data Science sehingga dengan mudah dipahami oleh sahabat data.


Pilihan bahasa pemrograman yang tersedia akan membuat kamu jadi lebih siap untuk menghadapi rekrutmen industri data. Dengan demikian, sahabat data saat mengakses modul akan memberikan pengalaman belajar yang seru dan dapat diaplikasikan saat latihan.


Jangan lupa juga, setelah sahabat data menyelesaikan seluruh chapter dalam modul tersebut, tentunya kamu akan mendapatkan sertifikat sebagai penanda ketika telah selesai menyelesaikan kelasnya.


Modul belajar DQLab dikembangkan oleh data expert yang dilengkapi dengan real case industry. Materi dan dataset di DQLab menggambarkan kompleksitas data industri, terutama data kotor, karena 70% data perusahaan adalah data kotor (unstructured data).


Baca juga : Mengenal Profesi Data Scientist


2. Paket Modul Platinum Excel DQLab

Mempelajari dan menguasai Excel adalah suatu pondasi yang perlu dimiliki seorang calon praktisi data. Dengan mempelajari Excel, kamu akan terlatih dan terbiasa untuk menghasilkan informasi dari olahan data mentah. Apalagi sekarang ini, Excel digunakan di hampir seluruh bidang industri manapun.


Biasanya mereka menggunakan Excel dalam melakukan analisis data. Excel juga dapat digunakan untuk menunjang berbagai tujuan seperti pemodelan keuangan dan perencanaan bisnis. Oleh sebab itu penting untuk kamu mengenal dan menguasai Excel saat terjun ke dunia Data Science.


Kalian bisa cobain modul platinum Excelnya hanya di DQLab khususnya bagi kalian pemula di bidang data, dan ingin memperdalam skill Excel. Tidak perlu khawatir jika berbayar, karena modul platinum Excel dapat diakses dimanapun dan kapanpun bahkan selamanya tanpa adanya batas waktu. Mendingan investasikan ilmu dan skill kalian untuk jangka panjang dan selamanya.


3. Paket Modul Platinum Digital Marketing DQLab

Ada pendatang baru nih sahabat data! Modul Baru Digital Marketing 101. Kamu akan mengenal dasar-dasar pengembangan strategi Digital Marketing dan bagaimana kamu bisa mulai menjalankan Digital Marketing yang tepat untuk bisnis kamu.


Digital Marketing akhir-akhir ini sedang booming terlepas dari adanya pandemi COVID-19 yang merubah tren dunia pemasaran. Hal ini merupakan tantangan sebagai seorang pebisnis untuk membuka peluang melalui Digital Marketing.


Memperluas pasar dan menyasar pada konsumen baru adalah tujuan utama dari marketing. Semakin banyak konsumen yang tertarik, akan semakin luas juga kesempatan kamu untuk meningkatkan penjualan.


Strategi marketing untuk saat ini akan lebih baik lagi bila kamu menerapkan Digital Marketing, baik itu melalui website perusahaan, media sosial, maupun melalui email.


Dengan mengakses Modul Platinum, selain mendapatkan penawaran eksklusif tentunya kamu juga akan lebih siap menghadapi dunia transformasi digital dengan kompetensi data yang kamu miliki.


Terlebih, jika kamu memiliki usaha sendiri, kamu akan lebih mudah untuk menerapkan strategi Digital Marketing secara mandiri dengan tepat.


4. Learning by Doing Melalui Fitur Live Code DQLab

Fitur live code dalam DQLab adalah salah satu hal yang menarik dan menyenangkan untuk belajar Data Science berbasiskan learning by doing. Karena dapat membantu kamu membiasakan diri untuk langsung mempraktekkan teori yang telah kamu pelajari. 


Selain itu, fitur live code dapat membantu kita melatih pemahaman konsep dari materi yang telah diberikan dan menjadi sebuah tantangan untuk mengasah skill problem solving kita saat menghadapi error pada code program.


Dengan fitur live code kamu tidak perlu menginstall software apapun untuk bisa menjalankan program kamu, kamu hanya perlu membekali diri kamu dengan pemahaman konsep.


Baca juga : Yuk Kenal Role Data Scientist, Profesi Menarik Dengan Gaji Besar


Sahabat DQ tidak perlu jauh-jauh untuk mencari pelatihan yang mencakup materi dan fitur di atas. Bahkan di DQLab, materi yang tersaji lebih dari apa yang kita bahas. Dengan modul yang interaktif, sahabat DQ tidak perlu repot-repot melakukan penginstalan aplikasi tambahan karena semua bisa langsung dipraktekkan di browser kesayangan.


Ada banyak modul yang tersedia di DQLab, untuk mempelajari statistik bisa melalui modul “Mengenal Distribusi Normal dengan Python”. Adapun untuk mempelajari komunikasi skill dalam Data Science bisa melalui modul “Data Visualization in Data Science using R”.


Terakhir, untuk mempelajari programming sahabat DQ bisa mengikuti kelas gratis “Introduction to Data Science with R” dan “Introduction to Data Science with Python”.


Tunggu apa lagi? Yuk, Sign Up di DQLab.id sekarang!


Penulis: Salsabila MR

Editor: Annisa Widya Davita

Mulai Karier
sebagai Praktisi
Data Bersama
DQLab

Daftar sekarang dan ambil langkah
pertamamu untuk mengenal
Data Science.

Buat Akun


Atau

Sudah punya akun? Login