Buat Akun DQLab & Akses Kelas Data Science Python, R, SQL, Excel GRATIS

Kenali Empat Manfaat Big Data

Belajar Data Science di Rumah 28-Oktober-2021
https://dqlab.id/files/dqlab/cache/1f1a28d8e39b2e4fdc6d56890e3e232e_x_Thumbnail800.png

Perkembangan teknologi di era revolusi 4.0 ini memberikan dampak ke berbagai bidang seperti teknologi, kesehatan, pendidikan, perekonomian, dll. Sebagai contoh salah satu dampak dalam bidang teknologi adalah pertumbuhan data yang semakin cepat dan banyak. Oleh karena itu saat ini muncullah istilah big data. Lalu mungkin sebagian dari kita ada yang bertanya apa saja manfaat big data. Kita akan mengenali beberapa manfaat big data di artikel berikut ini.


Seperti namanya, big data merupakan data yang berukuran sangat besar dan memiliki beberapa karakteristik tertentu seperti volume (ukuran), variety (variasi), velocity (kecepatan) dan veracity (ketepatan). Beberapa karakteristik tersebut lah yang menjadi ciri khas dari big data. Big data memiliki konsep dengan mengumpulkan semua data yang dihasilkan lalu dapat diolah sehingga menghasilkan informasi. Lalu apa saja manfaat big data? Yuk, simak di artikel DQLab berikut ini!


1. Pengembangan Produk

Ketika seseorang memiliki bisnis baik produknya berupa makanan, properti, pakaian atau lainnya tentunya memiliki tujuan untuk mengembangkan produk mereka sehingga bisa lebih laku di pasaran dan meningkatkan keuntungan bagi perusahaan tersebut. Big data pun berperan dalam hal ini, yaitu dengan adanya big data kita dapat mengetahui produk apa yang lebih diminati dan dibutuhkan oleh pasaran sehingga pengusaha tersebut dapat memaksimalkan produksi produk mereka. 


Baca juga : Belajar Big Data: Karakteristik, Fungsi, Kelebihan dan Kekurangan Big Data


2. Mendeteksi Perilaku yang Menyimpang

Big data juga bermanfaat untuk mendeteksi perilaku atau anomali yang menyimpang dalam bisnis. Bahkan big data ini dapat mendeteksi dengan waktu yang relatif cepat dan tepat. Selain itu big data juga dapat merencanakan beberapa opsi atau solusi untuk mengurangi serta mengatasi perilaku menyimpang tersebut. Tentunya hal ini sangat bermanfaat bagi perusahaan agar tidak menimbulkan masalah lain di kedepannya.


3. Merancang UX atau Website

Dalam dunia teknologi atau bisnis, penggunaan website atau UX sangat diperlukan. Big data dapat merancang UX atau website dengan tampilan atau sistem yang lebih friendly sehingga memudahkan pengguna. Selain itu big data dapat berperan sebagai penyimpanan riwayat belanja atau transaksi konsumen yang nantinya data tersebut dapat dianalisis sehingga menghasilkan informasi penting dan sebagai acuan untuk pengambilan keputusan.


4. Media Sosial

Saat ini siapakah yang belum menggunakan media sosial sama sekali? Penggunaan media sosial saat ini sudah tidak hanya bagi orang dewasa saja. Namun anak kecil yang belum tamat Sekolah Dasar pun telah banyak yang memiliki media sosial. Media sosial dapat digunakan untuk menyimpan atau mengupload foto, video, teks dan masih banyak lainnya. Pengguna media sosial dan jenis media yang disimpan dan di upload tentunya membutuhkan ruang penyimpanan serta sistem basis data yang besar.


Baca juga : Big Data Analytics dan Kegunaanya untuk Perkembangan Bisnismu


5. Yuk, Bergabung Menjadi Praktisi Data

Pada era revolusi industri 4.0 kini big data sudah mulai dikenali oleh banyak orang. Hal ini beriringan dengan perkembangan kecepatan internet yang menghasilkan data begitu besar dengan waktu yang singkat. Big data perlu dianalisis agar menghasilkan informasi. Namun jangan khawatir, jika kita ingin menjadi praktisi big data maka kita dapat mempelajarinya di DQLab , bahkan kita bisa membuat portofolio data dengan menyelesaikan kasus data yang tersedia. Caranya sangat mudah, yaitu cukup signup di DQLab.id/signup dan kita bisa mulai dengan belajar gratis di DQLab serta dapat mengakses modul-modul dari bahasa pemrograman R, Python, Excel, dan SQL!



Penulis : Latifah Uswatun Khasanah

Editor : Annissa Widya Davita


Mulai Karier
sebagai Praktisi
Data Bersama
DQLab

Daftar sekarang dan ambil langkah
pertamamu untuk mengenal
Data Science.

Buat Akun


Atau

Sudah punya akun? Login