Pengolahan Data Statistik : Kenali Perbedaan Statistik dan Statistika Sebelum Mengolah Data
Pengolahan data statistik merupakan hal yang wajib untuk dikuasai ketika kita memutuskan untuk masuk ke bidang Data Science. Data statistik akan sangat membantu jika kita ingin menemukan kesimpulan hanya berdasarkan beberapa data saja. Namun tahukah kamu bahwa statistik dan statistika adalah dua istilah yang berbeda? Meskipun keduanya memang memiliki nama yang mirip dan saling berhubungan satu sama lain, namun pengertiannya sangat jauh berbeda.
Secara singkat, statistik digunakan untuk menyebut kumpulan data yang akan diolah. Istilah statistik biasanya merujuk ke sampel, dan lawan dari statistik adalah parameter. Biasanya statistik ini akan digunakan untuk mengestimasi parameter. Sedangkan statistika adalah metode yang digunakan untuk mengolah data tersebut. Dalam artikel ini kita akan membahas mengenai perbedaan antara statistik dan statistika secara lengkap agar tidak terjadi mispersepsi lagi.
1. Statistik
Statistik merupakan sebutan untuk karakteristik dari sampel, sedangkan karakteristik dari populasi akan disebut sebagai parameter. Dengan adanya statistik ini, kita tidak perlu lagi menghitung keseluruhan populasi, kita hanya perlu mengestimasi parameter dengan menggunakan statistik. Dalam KBBI, statistik berarti catatan angka-angka yang memiliki makna. Statistik dapat digunakan untuk melihat hubungan, menangani perubahan, serta dapat dijadikan alat untuk membantu pengambilan keputusan.
Baca juga : Ini yang Akan Kamu Pelajari di Kelas Data Science DQLab!
2. Statistika
Statistika merupakan ilmu yang mempelajari cara untuk merencanakan, mengumpulkan, menganalisis, kemudian menginterpretasikan, hingga mempresentasikan data. Singkatnya, statistika merupakan ilmu yang berkaitan dengan data. Berdasarkan cara mengolahnya, statistika dapat terbagi menjadi dua, yaitu statistika deskriptif dan statistika inferensia. Statistika telah banyak diterapkan dalam berbagai ilmu lainnya, seperti ekonomi, bisnis, industri, bahkan saat ini menjadi salah satu bidang yang menyusun ilmu Data Science.
3. Contoh Statistik dan Statistika
Setelah membaca pengertian dari statistik dan statistika, sudah sangat terlihat jelas bahwa keduanya berbeda. Namun agar lebih paham akan perbedaan keduanya, berikut akan diberikan contoh dari keduanya. Contoh statistik adalah data Kependudukan dan Perekonomian milik BPS, data pemilik tanah di suatu wilayah, data Belanja Daerah dan Anggaran Pemerintah Daerah milik Kemenkeu, dll. Sedangkan salah satu contoh penggunaan statistika adalah mencari hubungan antara variabel umur dan produktivitas kerja karyawan di suatu perusahaan, mencari rata-rata umur dari para pekerja, dll. Sehingga bisa disimpulkan bahwa statistika adalah metode yang digunakan untuk mengolah data, sedangkan statistik adalah hasil pengolahan yang didapatkan.
Baca juga : Mengenal Profesi Data Scientist
4. Yuk Mulai Belajar Menjadi Data Scientist Bersama DQLab!
Gunakan Kode Voucher "DQTRIAL", dan simak informasi di bawah ini mendapatkan 30 Hari FREE TRIAL:
Buat Akun Gratis dengan Signup di DQLab.id/signup
Buka academy.dqlab.id dan pilih menu redeem voucher
Redeem voucher "DQTRIAL" dan check menu my profile untuk melihat masa subscription yang sudah terakumulasi.
Selamat, akun kamu sudah terupgrade, dan kamu bisa mulai Belajar Data Science GRATIS 1 bulan.
Penulis : Gifa Delyani
Editor : Annissa Widya Davita