JULY SPECIAL ! DISKON 96%
Belajar Data Science Bersertifikat, 12 Bulan hanya 180K!
1 Hari 14 Jam 14 Menit 27 Detik

Mulai Pelatihan Employee dengan Mengenal MySQL

Belajar Data Science di Rumah 10-November-2023
https://dqlab.id/files/dqlab/cache/3-longtail-kamis-06-2023-11-10-184312_x_Thumbnail800.jpg

Dengan berkembangnya teknologi, pastinya data yang tumbuh juga ikut meningkat dan berkembang. Dengan adanya peningkatan dari data saat ini, membuat banyak sekali permintaan akan pekerjaan di bidang yang berhubungan data dan membuat banyak sekali orang tertarik untuk mempelajari hal-hal dan juga kemampuan akan data untuk jenjang karir selanjutnya. Tidak hanya para pemula saja, tetapi karyawan yang sudah berada di perusahaan pun juga harus memahami akan data ini.


Perusahaan pastinya mempunyai database untuk mengumpulkan data perusahaan dan juga website perusahaan itu pun memerlukan database untuk bisa menghasilkan informasi dalam membuat sebuah keputusan bisnis. 


Salah satu kemampuan yang diperlukan adalah memahami bahasa pemrograman SQL. SQL ini adalah bahasa pemrograman yang sering digunakan oleh para praktisi data dan juga programmer untuk mengolah data dan juga menemukan insight baru dari setiap data yang sedang diolah.


Jadi karyawan yang berada pada bidang data harus memahami bahasa ini untuk mempermudah pekerjaan mereka. Nah, jika merasa kesulitan dalam belajar mandiri, kalian tidak perlu khawatir karena kalian bisa mengikuti pelatihan khusus employee secara online maupun offline.


Bagaimana sih cara memulainya? DQLab sudah merangkumnya pada artikel berikut ini jadi simak terus ya!


1. Mengenal SQL

SQL atau Structured Query Language adalah bahasa pemrograman yang biasa digunakan untuk bisa mengakses, memodifikasi, dan juga mengelola data di dalam sebuah database. Nantinya para karyawan akan menyimpan data perusahaan dalam bentuk tabel dan kolom, mirip seperti excel, hanya saja untuk bisa mengaksesnya diperlukan query.


SQL ini biasa digunakan oleh perusahaan yang memiliki jumlah website atau aplikasi dengan relasi yang cukup banyak antara satu data dengan data lainnya. SQL ini juga memiliki beragam database seperti MySQL, PostgreSQL, dan SQLite.


SQL

Credit by Wikimedia Commons


Baca juga : Bootcamp Data Analyst with SQL and Python


2. Mengenal Apa itu MySQL

MySQL adalah salah satu manajemen database relasional yang menggunakan bahasa SQL di dalamnya dan memiliki sifat yang open source, jadi kalian tidak perlu khawatir untuk masalah biaya. MySQL ini memiliki fungsi sebagai data warehousing, yaitu untuk mengumpulkan data dari berbagai macam sumber informasi.


MySQL ini juga termasuk ke dalam sistem database yang terpopuler. Kelebihan dari MySQL ini adalah memberikan performa yang sangat baik dalam mengaksesnya, memiliki standar industri karena sudah banyak perusahaan yang menggunakan MySQL ini untuk mengumpulkan data mereka, dan juga MySQL ini terkenal akan keamanannya yang cukup baik.

SQL

Credit by aety


3. Pentingnya Mempelajari MySQL

Pemahaman akan database menjadi suatu kewajiban bagi seorang pekerja yang bergerak di bidang industri seperti praktisi data. Salah satu hal yang penting dan perlu dipelajari adalah MySQL. Sistem manajemen database ini perlu dipahami oleh praktisi data dengan benar karena perusahaan saat ini sudah banyak menggunakan MySQL ini untuk mengatur database mereka.


Ada beberapa alasan kenapa kalian perlu mempelajari MySQL ini, pertama adalah keamanan data yang terjamin, kedua adalah sudah mendukung proses transaksional, ketiga adalah memiliki sifat yang open source sehingga dapat diakses kapan saja, dimana saja, dan bisa menekan biaya perusahaan.


SQL

Credit by Free PNG Logos


Baca juga : Catat! Ini 3 Keuntungan Belajar SQL dalam Mengolah Data


4. Pelatihan Employee

Karyawan atau employee merupakan bagian penting dari perusahaan yang perlu selalu ditingkatkan kualitasnya per individu agar membuat perusahaan menjadi lebih maju dari sebelumnya. Dengan adanya SDM yang mumpuni dalam suatu organisasi atau perusahaan akan semakin meningkat pula kinerja dan juga performa dalam perusahaan tersebut.


Dalam hal manajemen database ini, masih belum semua karyawan yang mampu dan memahami MySQL ini. Maka dari itu perlu adanya tindakan dari perusahaan, salah satu tindakan tersebut adalah melakukan kegiatan pelatihan employee tentang SQL dan juga MySQL untuk meningkatkan pemahaman karyawan dalam menggunakan MySQL ini dalam database perusahaan.


Nikmati tiga modul Fundamental SQL menarik  lainnya bersama DQLab. Tidak perlu khawatir, kamu tetap bisa belajar ngoding meskipun belum familiar dengan bahasa pemrograman sekalipun. Belajar SQL adalah langkah yang tepat untuk membangun pembiasaan kamu untuk ngoding dan semakin memperkaya skill data science kamu. Yuk, Sign up sekarang untuk #MulaiBelajarData di DQLab!


Mulai bangun portfolio datamu yang outstanding dengan Data Analyst Career Track bersama DQLab dan nikmati modul-modul dari dasar hingga tingkat mahir. Caranya dengan Sign Up sekarang untuk #MulaiBelajarData di DQLab:

  • Buat Akun Gratis dengan Signup di DQLab.id/signup

  • Selesaikan modulenya, dapatkan sertifikat & reward menarik dari DQLab

  • Subscribe DQLab.id untuk Akses Semua Module Premium


Mulai Karier
sebagai Praktisi
Data Bersama
DQLab

Daftar sekarang dan ambil langkah
pertamamu untuk mengenal
Data Science.

Buat Akun


Atau

Sudah punya akun? Login