BEDUG MERIAH Diskon 95%
Belajar Data 6 BULAN Bersertifikat hanya Rp150K!

0 Hari 3 Jam 45 Menit 34 Detik

Rumus Excel Dasar: Mengolah Angka Hingga Data Lebih Mudah dengan Excel

Belajar Data Science di Rumah 31-Mei-2021
https://dqlab.id/files/dqlab/cache/51cf48b7002dc8703471d9dbf84bdd82_x_Thumbnail800.jpg

Mengenal rumus Excel dasar, beberapa orang mungkin tidak asing dengan software Microsoft Excel. Excel adalah aplikasi dasar spreadsheet yang paling banyak digunakan oleh setiap orang.  Fungsi utama Excel adalah untuk melakukan perhitungan, sehingga banyak pengguna (termasuk pelajar dan pekerja kantoran) menggunakan aplikasi ini. Hampir semua pekerjaan di bidang akuntansi dan keuangan, industri, statistik dan penelitian, dan banyak bidang lainnya menggunakan perangkat lunak ini.

Meskipun munculnya banyak perangkat lunak spreadsheet lainnya, Excel tetap menjadi perangkat lunak spreadsheet standar dalam dunia kerja. Setiap pengolahan data pada aplikasi Microsoft Excel menggunakan rumus, terutama rumus untuk menyelesaikan masalah logika. Dalam dunia kerja, kemampuan menggunakan rumus Excel dibutuhkan untuk mempercepat proses pengolahan data perusahaan. Namun, sudahkah kamu tahu apa sebenarnya Microsoft Excel itu? Tahukah kamu apa saja rumus-rumus penghitungan yang bisa diselesaikan oleh Excel? Pada artikel ini, DQLab akan membahas tentang Microsoft Excel dalam segi manfaat hingga beberapa tips yang paling sering digunakan dalam pengoperasian software ini. Langsung saja yuk kita lihat bersama!

 

 

1. Manfaat Rumus Microsoft Excel

Rumus Microsoft Excel sangat tepat bila digunakan untuk membantu penyelesaian permasalahan ataupun tugas yang berhubungan dengan numerik dan sistem komputasi. Oleh karena itu penggunaan berbagai rumus dari Excel hingga sekarang ini masih banyak diterapkan di berbagai bidang terutama yang berhubungan dengan matematika dan statistik. Excel banyak digunakan dalam beberapa bidang karena fungsinya yang beragam. Selain digunakan dalam mengolah angka, excel bisa digunakan juga untuk membuat grafik sehingga bisa difungsikan untuk mengetahui perkembangan dari suatu hal yang ingin dilihat. Selain itu Excel juga bisa digunakan untuk mengoperasikan tabel sehingga semakin mempermudah pekerjaan setiap orang. Tak heran jika pemanfaatan Microsoft Excel ini bisa diterapkan di hampir seluruh bidang. Berikut rumus-rumus dasar yang bisa dikerjakan menggunakan Excel.

Rumus

Keterangan

SUM


Rumus untuk menjumlahkan data-data/total data

AVERAGE


Rumus untuk menghitung nilai rata-rata (mean)

MAX


Rumus untuk menampilkan nilai data terbesar

MIN


Rumus untuk menampilkan nilai data terkecil

COUNT


Rumus untuk menghitung banyaknya sel pada range

SINGLE IF

Mencari Nilai Jika Kondisi BENAR/SALAH

MULTI IF

Mencari Nilai Jika Kondisi BENAR/SALAH Dengan Banyak Perbandingan

HLOOKUP

Mencari Data dari sebuah tabel yang disusun dalam format mendatar

VLOOKUP

Mencari Data dari sebuah tabel yang disusun dalam format tegak

 

Baca juga : Rumus Excel yang Paling Sering Digunakan dalam Dunia Kerja 


 

2. Kelebihan dan Kekurangan Microsoft Excel

Kelebihan Menggunakan Rumus Excel

Terdapat beberapa alasan mengapa sangat dianjurkan menggunakan Excel. Siapapun yang sering menggunakan fitur di Excel tentu sudah tahu jelas bagaimana cara mengoperasikannya. Berbagai fitur formula atau rumus yang terdapat pada software Excel sangat berguna untuk membantu penggunanya dalam melakukan pengolahan angka. Sebab dengan adanya berbagai rumus tersebut, maka setiap pengguna dapat menggunakannya dalam mengolah data. Termasuk melakukan perhitungan aritmatika hingga statistika. Bahkan pengolahan data ini bisa dilakukan dengan sangat praktis dan efisien karena adanya formula tertentu.

Selain untuk melakukan perhitungan angka, Excel juga dapat digunakan untuk mengatur data secara lebih terperinci. Microsoft Excel dapat pula digunakan untuk membuat dan mengedit data serta mengurutkan dan menganalisis data. Memang angka tidak selalu berhubungan dengan uang saja. Namun setiap bidang pekerjaan tentu mengandung unsur angka di dalamnya. Maka pengolahan angka ini bisa dilakukan dengan menggunakan fitur yang tersedia pada Excel.

 

Kekurangan Menggunakan Rumus Excel

Selain keunggulan yang dimiliki Excel, pastinya setiap hal memiliki kekurangan. Software Excel memiliki beberapa kekurangan, seperti produknya yang tidak gratis. Software Excel yang asli pada umumnya memang tidak gratis dan berbayar. Jika gratis pun biasanya hal ini hanya terjadi untuk sementara selama masa trial saja. Bagi siapapun yang menggunakan Excel dari Office 365 dan berbasis cloud juga akan dikenakan biaya berlangganan.

Selain berbayar, kekurangan lainnya dari produk Excel ini yaitu adanya kesabaran yang harus dimiliki oleh penggunanya. Kesabaran ini cenderung dilakukan terutama pada saat memasukkan angka di sheet Excel. Kesabaran juga diperlukan dalam melakukan perhitungan angka. Misalnya dalam memasukkan formula atau rumus yang akan digunakan. Kesabaran yang dimaksud seperti misalnya ketelitian dan kecermatan dalam melakukan pengolahan angka. Memang dalam melakukan segala sesuatu dibutuhkan suatu ketelitian dan kecermatan agar apa yang dilakukan bisa tepat. Jadi tidak sampai ada kesalahan yang akan berdampak pada hasil akhir.

 

 

3. Tips Menggunakan Microsoft Excel

-       Melakukan kalkulasi cepat

Excel yang pada dasarnya digunakan untuk kebutuhan kalkulasi tentunya bisa dilakukan dengan cara cepat. Misalnya dengan menggunakan fungsi Autosum. Fungsi yang satu ini bisa ditemukan dengan melakukan klik pada menu Home terlebih dahulu lalu klik Autosum. Maka nantinya kamu akan melakukan kalkulasi secara cepat tanpa harus mengetahui rumus perhitungannya. Jadi siapa saja yang menggunakan Autosum ini tidak perlu kerepotan mencari rumus perhitungan.

-       Cara otomasi data

Untuk otomasi data yang sederhana bisa dilakukan di dalam sel. Untuk melakukannya maka ketik angka 1 di sel pertama dan angka 2 di sel bawahnya. Lalu blok sel berisi angka tersebut. Kemudian klik kotak hijau di pojok kanan bawah dari blok dan geserlah ke bawah. Jika hal ini dilakukan dengan contoh pola lainnya maka nantinya Excel secara otomatis akan menghitungnya sesuai dengan bentuk pola yang ada.

-       Mengubah format angka

Format angka umumnya dibutuhkan jika memang data yang dimasukkan ke sheet Excel memiliki jenis yang berbeda. Maka untuk mengubah format bisa digunakan bagian Number dan klik General. Kemudian pilihlah format yang diinginkan.

-       Membuat berbagai tabel

Untuk pembuatan tabel, langkah awal yang perlu dilakukan tentu memformatnya terlebih dahulu. Jika ingin membuat tabel maka blok seluruh data. Lalu klik fitur Tables dan klik Table. Selanjutnya pilihlah format tabel yang diinginkan dan diperlukan. Melalui adanya tabel maka nantinya data bisa terorganisir dengan lebih mudah dan cepat.

-       Membuat grafik/chart

Grafik juga bisa dibuat untuk memberikan tampilan visual yang lebih menarik. Untuk membuat grafik maka pilihlah data terlebih dahulu. Kemudian pilih kolom data tertentu dan gunakan tombol CTRL untuk menyeleksi dan memblok kolom yang dipilih. Setelah itu klik menu Insert dan pilih bagian Charts. maka nantinya jenis grafik yang tersedia di Excel bisa dipilih.


 Baca juga : Kenali Rumus IF pada 3 Kondisi dengan Excel

 

 

4. Mulai Belajae Excel untuk Kenalan dengan Data Science

Kamu ingin mempelajari ilmu data science dengan menggunakan Excel? Bisa! Yuk, sign up sekarang di DQLab dengan klik button dibawah ini dan nikmati pengalaman belajar data science gratis bersama DQLab sekarang!

Penulis : Salsabila Miftah Rezkia

Editor : Annissa Widya Davita

 


Mulai Karier
sebagai Praktisi
Data Bersama
DQLab

Daftar sekarang dan ambil langkah
pertamamu untuk mengenal
Data Science.

Buat Akun


Atau

Sudah punya akun? Login