Rumus Excel Dasar yang Perlu Dikuasai Pemula
Hai teman-teman, sebagian besar dari kalian bahkan hampir semua tentu mengenal Excel bukan? Ya, excel merupakan salah satu aplikasi pengolah spreadsheet yang sangat bermanfaat dalam memudahkan pekerjaan kita. Excel merupakan bagian dari Microsoft yang biasanya digunakan untuk operasi perhitungan, merapikan data, analisis data, dan masih banyak fungsi Microsoft Excel lainnya. Microsoft Excel pun memiliki beberapa tools, fitur dan rumus excel yang bisa digunakan sebagai pendukung pekerjaan.
Excel memiliki berbagai macam rumus yang digunakan untuk perhitungan maupun pengolahan data, yang terbagi menjadi beberapa bagian seperti rumus excel aritmatika, rumus excel statistika, rumus excel pencarian/lookup, rumus excel logika, rumus excel tanggal dan waktu, rumus excel teks, array formula, dan berbagai macam rumus excel lainnya. Pada artikel kali ini kita akan mengenal beberapa rumus excel yang sering digunakan dalam dunia kerja.
1. COUNT
Pada data excel, ada kalanya setiap baris dalam data tidak selalu terisi dengan angka. Untuk mengetahui ada berapa sel yang terisi dengan angka, pengguna dapat menerapkan rumus count, yaitu rumus dalam excel yang dapat digunakan untuk menghitung jumlah sel yang berisi angka. Dengan demikian pengguna tidak perlu menghitung secara satu persatu sel mana saja yang berisi angka. Rumus umum dari count adalah =COUNT(value1:value2).
Berikut contoh mudah menggunakan rumus count.
Baca juga : Rumus Excel yang Paling Sering Digunakan dalam Dunia Kerja
2. SUMIF
Aplikasi Microsoft Excel bisa digunakan untuk membantu perhitungan operasi aritmatika, salah satunya adalah dengan menggunakan rumus penjumlahan. Penjumlahan dalam excel bisa menggunakan penjumlahan biasa maupun penjumlahan bersyarat.
Untuk penjumlahan biasa dapat menggunakan rumus SUM, sedangkan untuk penjumlahan bersyarat dapat menggunakan rumus SUMIF. Pada rumus SUMIF, pengguna menjumlahkan data namun data yang akan dijumlahkan harus memiliki syarat tertentu.
3. AVERAGE
Selain rumus SUMIF yang sering digunakan banyak orang, terdapat juga rumus AVERAGE yang mana fungsinya adalah untuk menghitung nilai rata-rata. Dengan menggunakan rumus AVERAGE ini pengguna tidak perlu menghitung nilai rata-rata dengan cara manual seperti menjumlahkan total nilai lalu membaginya lagi. Penggunaan rumus ini akan sangat memudahkan jika pengguna dihadapkan dengan data nilai yang sangat banyak. Berikut contoh penggunaan rumus AVERAGE.
dengan mengetikkan rumus AVERAGE tersebut maka akan menghasilkan nilai rata-rata yaitu 85.3
4. UPPER dan LOWER
Sebagian besar orang mengira bahwa microsoft excel hanya bisa digunakan untuk keperluan data numerik saja. Padahal, microsoft excel pun dapat digunakan untuk data yang bersifat non numerik. Sebagai contoh mudah, pengguna dapat mengubah semua huruf kecil menjadi huruf kapital hanya dengan mengetikkan rumus tertentu. Begitu pula sebaliknya, pengguna juga dapat mengubah huruf kapital menjadi huruf kecil dengan mudah. Perhatikan contoh berikut.
Baca juga : Bootcamp Data Analyst with Excel
Penggunaan rumus excel merupakan salah satu poin utama atau kelebihan excel yang sering digunakan untuk berbagai keperluan. Microsoft excel ini memiliki berbagai rumus yang bisa digunakan untuk berbagai keperluan.
DQLab menyajikan materi secara teori maupun praktek. Selain itu di DQLab pun menyediakan berbagai modul dan ebook dengan materi yang beragam sesuai kebutuhan.
Cara bergabungnya sangat mudah. Langsung saja sign up di DQLab.id/signup dan nikmati belajar data science DQLab dan ikuti Bootcamp Data Analyst with Excel.
Penulis : Latifah Uswatun Khasanah
Editor : Annissa Widya Davita