JULY SPECIAL ! DISKON 96%
Belajar Data Science Bersertifikat, 12 Bulan hanya 180K!
1 Hari 16 Jam 19 Menit 0 Detik

Intip Tips AI Chat GPT Bantu Coding untuk Programmer

Belajar Data Science di Rumah 25-November-2023
https://dqlab.id/files/dqlab/cache/1-longtail-jumat-09-2023-11-25-093928_x_Thumbnail800.jpg

Seperti yang diketahui sebagian besar coder dan programmer, salah satu produk artificial intelligence–Chat GPT sangat berguna untuk membantu skill mereka. Berkat kapasitasnya untuk natural language program (NLP), kita dapat 'berbicara' dengan Chat GPT seperti halnya manusia, menyimulasikan percakapan dan membantu kita mengatasi masalah dalam script code yang kita miliki.


Untuk membantu kita memanfaatkan kekuatan tersebut, DQLab akan membahas beberapa cara terbaik menggunakan Chat GPT untuk para coder dan programmer. Pada artikel kali ini, kita akan membagi berbagai penggunaan tools artificial intelligence berdasarkan tingkat pengalaman pemrograman yang paling sesuai. Dengan begitu, semua orang mulai dari beginner hingga ahli bisa mendapatkan apa yang mereka butuhkan dari Chat GPT.


Penasaran seperti apa Chat GPT membantu tiap level programmer dan coder? Yuk kita simak bersama!


1. Level Beginner

Artificial Intelligence

Salah satu bagian tersulit dalam coding dan pemrograman adalah menemukan cara untuk memulai. Saat kita melihat potongan kode yang rumit, atau aplikasi dengan banyak fungsi yang tampaknya berjalan dengan lancar, rasanya sulit untuk mencoba mencapai level tersebut dari nol.


Namun, dengan munculnya Chat GPT, coding menjadi lebih ramah bagi level beginner dibandingkan sebelumnya. Chat GPT dapat menghasilkan cuplikan code hanya dengan cara menentukan apa yang akan kita cari, dan kita dapat menghasilkan potongan kode yang secara teoritis tidak terbatas dalam semua jenis bahasa pemrograman untuk semua jenis tujuan.


Baca juga : Bootcamp Machine Learning and AI for Beginner


2. Confident Beginner

Artificial Intelligence


Untuk beginner dengan pemahaman yang kuat tentang dasar-dasar bahasa pemrograman atau seorang programmer yang baru mempelajari bahasa baru, kita mungkin memerlukan dukungan artificial intelligence untuk membantu kita mencapai tahap transisi.


Meskipun Chat GPT dapat menjawab pertanyaan, kegunaan utamanya bukanlah sebagai sumber saran bagi beginner. Sebaliknya, tools ini sangat berguna bagi mereka yang membutuhkan bantuan dalam berbagai proses, salah satunya adalah memperbaiki bug. Kegunaan utama Chat GPT adalah sebagai pemecah bug.


Jika kita terus melihat error yang sama atau efek yang tidak diinginkan, dan kita memerlukan dukungan jarak jauh yang kuat, solusi cepatnya adalah dengan memasukkan kode yang bermasalah ke Chat GPT dan meminta perbaikan. Biasanya cara ini berhasil ditambah dengan penjelasan bagaimana cara melakukannya.


3. Intermediate Level

Saat kita mulai mempelajari code yang lebih kompleks dan pemrograman yang rumit, kemungkinan besar kita akan semakin jarang menggunakan Chat GPT untuk membantu dalam dua poin sebelumnya. Namun, Chat GPT tetap bisa membantu kita dalam project coding. Salah satunya adalah untuk menggali library. Kita dapat menginstruksikan Chat GPT untuk membantu menjelajahi library dan mencari tahu mana yang paling sesuai dengan kebutuhan kita.


Dengan demikian, kita dapat menghemat waktu dan tenaga. Hal ini juga berpotensi mendorong kita untuk mencoba library baru yang belum pernah kita gunakan sebelumnya dan sesuai dengan kebutuhan Anda.

Artificial Intelligence


4. Advanced Level

Sebagai programmer tingkat lanjut yang sudah mahir, kita tidak memerlukan bantuan Chat GPT untuk menyelesaikan seluruh bagian project yang sedang kita kerjakan. Namun, bukan berarti kita tidak bisa memanfaatkan tools ini untuk mempermudah pekerjaan kita.


Dengan kapasitas Chat GPT dalam memahami pengkodean yang lebih rumit, tools ini dapat menjadi teman kita saat kita mengerjakan project yang menantang dan mendorong diri kita untuk mempelajari hal-hal baru. Salah satunya adalah untuk membandingkan beberapa script code.


Misalnya, kita dapat meminta Chat GPT untuk membuat sebagian sample code, lalu membedah hasilnya. Kita dapat menentukan part mana yang dapat bekerja dengan baik, apa kekurangan dalam script codenya, dan bagaimana kita akan melakukan tugas yang sama.


Baca juga : Konsep Artificial Intelligence & Machine Learning


Yuk pelajari data science dengan bantuan chat GPT di modul DQLab! DQLab adalah platform edukasi pertama yang mengintegrasi fitur ChatGPT yang memudahkan beginner untuk mengakses informasi mengenai data science secara lebih mendalam.


DQLab juga menggunakan metode HERO yaitu Hands-On, Experiential Learning & Outcome-based, yang dirancang ramah untuk pemula. Jadi sangat cocok untuk kamu yang belum mengenal data science sama sekali. Untuk bisa merasakan pengalaman belajar yang praktis dan aplikatif, yuk sign up sekarang di DQLab.id atau ikuti Bootcamp Machine Learning and AI for Beginner berikut untuk informasi lebih lengkapnya!


Penulis: Galuh Nurvinda K






Mulai Karier
sebagai Praktisi
Data Bersama
DQLab

Daftar sekarang dan ambil langkah
pertamamu untuk mengenal
Data Science.

Buat Akun


Atau

Sudah punya akun? Login