PROMO 10.10 BEJIBUN, MANTUL!
Belajar Data Science 6 BULAN Bersertifikat hanya Rp 100K!
0 Hari 3 Jam 3 Menit 22 Detik

Kenali Tips Belajar Bahasa Python Secara Otodidak

Belajar Data Science di Rumah 04-Februari-2022
https://dqlab.id/files/dqlab/cache/0c7a36c607ec1436df05e40650b634ef_x_Thumbnail800.jpg

Pada era perkembangan teknologi ini bahasa pemrograman merupakan salah satu skill yang harus dipelajari terutama bagi orang yang memiliki minat dalam dunia teknologi atau data. Salah satu bahasa pemrograman yang diminati saat ini adalah bahasa python. Bahasa python merupakan bahasa pemrograman tingkat tinggi dan cukup mudah dipahami dan dipelajari terutama oleh pemula. Oleh karena itu saat ini banyak orang yang belajar otodidak pemrograman python dan telah banyak platform sebagai sarana pembelajaran.


Sebagai pemula yang belajar bahasa python secara otodidak, alangkah baiknya perlu mengetahui tips dan trik bagaimana belajar python dengan mudah serta cepat dipahami. Mempelajari bahasa python secara otodidak merupakan salah satu pilihan bagi yang ingin belajar bahasa pemrograman python namun memiliki kendala tertentu. Salah satu kelebihan dari belajar otodidak adalah kita dapat menyesuaikan waktu belajar dengan kegiatan tertentu. Selanjutnya, kira-kira apa saja tips belajar bahasa python secara otodidak?


1. Kenali Dasar-dasar Bahasa Pemrograman

Bahasa pemrograman yang digunakan oleh para programmer maupun praktisi data sangat banyak jenisnya. Untuk memudahkan belajar bahasa python, sebaiknya mengetahui dasar-dasar python seperti cara membuat statement, aturan penulisan sintaks, variabel, jenis tipe data, operator dan operand, percabangan, perulangan, fungsi, modul, input dan output, dan beberapa hal dasar lainnya. Dengan mengetahui hal dasar python, maka akan memudahkan kita dalam proses belajar kedepannya.

python


Baca juga: Mau Belajar Python Gratis? Kenali Dasar Bahasa Pemrogramannya


2. Buat Jadwal Latihan

Setelah mengenali dasar-dasar bahasa python maka selanjutnya adalah terus berlatih coding. Dalam berlatih coding, pada umumnya semangat berlatih sangat menggebu-gebu pada awal berlatih dan naik turun atau bahkan menurun dari hari kehari sehingga dapat diambil rata-rata bahwa orang yang belajar otodidak kurang bisa konsisten dalam berlatih. Oleh karena itu untuk menghindari sikap tidak konsisten dalam berlatih kita perlu membuat jadwal latihan yang menyesuaikan dengan kegiatan keseharian kita. 

python


3. Ikut Pelatihan Pemrograman

Salah satu hal yang dilalui dalam belajar secara otodidak adalah sering berhenti atau stuck pada langkah tertentu. Hal ini dapat diatasi salah satunya dengan mengikuti pelatihan pemrograman yang saat ini sudah sangat banyak lembaga yang menyediakannya. Bahkan, dengan memanfaatkan kecanggihan teknologi peserta tidak harus mengikuti secara langsung tatap muka, akan tetapi bisa dilaksanakan secara online dan tetap mendapat panduan dari mentor atau sesama peserta yang lebih mengerti

python


4. Bersosialisasi dengan Teman

Seperti yang telah kita ketahui bersama bahwa manusia merupakan makhluk sosial, yang artinya tidak bisa melakukan sesuatu tanpa bantuan orang lain. Hal ini pun berlaku pula dalam proses belajar bahasa pemrograman. Jika kita menemukan kendala atau kesulitan dalam proses belajar, maka jangan ragu untuk bertanya dan diskusi dengan teman seperjuangan.

Proses sosialisasi ini akan sangat membantu antara satu dengan yang lainnya baik dalam hal memberikan ilmu, berbagi pengalaman dan lain-lain. Selain itu, saat ini pun telah banyak forum tanya jawab dan diskusi bahasa python baik skala nasional maupun internasional. So, jaga sikap sosialisasi dengan baik ya!

python


Baca juga: Belajar Python: Mengenal Array pada Bahasa Pemrograman Python


5. Perdalam Belajar Bahasa Python di DQLab!

Python sata ini menjadi bahasa pemrograman yang populer dan sering digunakan oleh para praktisi data dari berbagai kalangan. Bahasa python tergolong bahasa pemrograman yang mudah dipelajari. Nah, perlu diketahui bahwa DQLab menyediakan materi berupa modul dan bisa langsung dipelajari secara live code, mulai dari belajar dasar-dasarnya sampai dengan mengerjakan mini project.


Cara bergabungnya cukup mudah loh, yaitu langsung saja sign up di DQLab.id/signup dan nikmati modul gratis DQLab


Penulis : Latifah Uswatun Khasanah

Editor : Annissa Widya Davita




Mulai Karier
sebagai Praktisi
Data Bersama
DQLab

Daftar sekarang dan ambil langkah
pertamamu untuk mengenal
Data Science.

Buat Akun


Atau

Sudah punya akun? Login