JULY SPECIAL ! DISKON 96%
Belajar Data Science Bersertifikat, 12 Bulan hanya 180K!
1 Hari 16 Jam 7 Menit 46 Detik

Variasi Rumus Excel LEN dengan ChatGPT

Belajar Data Science di Rumah 22-Desember-2023
https://dqlab.id/files/dqlab/cache/longtail-senin-09-2023-12-18-221022_x_Thumbnail800.jpg

Excel memiliki berbagai rumus yang bisa memudahkan penggunanya untuk melakukan manipulasi maupun analisis data. Salah satu rumus yang bisa digunakan adalah rumus LEN Excel. Rumus LEN Excel adalah rumus yang dipakai untuk menghitung panjang atau jumlah karakter dalam suatu teks atau sel. Dengan menggunakan rumus LEN Excel, pengguna dapat dengan cepat mengetahui seberapa panjang teks yang dimiliki atau mengukur jumlah karakter dalam sel tertentu.


Rumus LEN sangat berguna dalam berbagai situasi, seperti ketika kamu perlu memastikan bahwa teks yang dimasukkan sesuai dengan batasan karakter tertentu, atau ketika kamu ingin melihat seberapa panjang teks dalam rangka melakukan analisis data. Selain itu, rumus LEN juga dapat digunakan sebagai bagian dari rumus-rumus lain yang melibatkan manipulasi atau pengolahan teks.


Ada banyak variasi rumus LEN yang bisa kamu kreasikan untuk mempermudah pengolahan karakter. Jika kamu bingung dengan penggunaan rumus LEN ini, kamu bisa meminta bantuan ChatGPT AI untuk menghasilkan sintaks sederhana dari rumus LEN. Berikut adalah contoh rumus LEN dengan menggunakan AI ChatGPT, simak yuk sahabat DQLab!


1. Menghitung Panjang Teks dalam Sel

Rumus LEN dapat digunakan untuk menghitung panjang teks dalam suatu sel, dan ini sangat bermanfaat dalam berbagai konteks pekerjaan dengan spreadsheet. Panjang teks dapat menjadi informasi kunci dalam pengolahan data, analisis, atau pengelolaan batasan karakter dalam formulir dan aplikasi. Misalkan kamu memiliki teks dalam sel A1, dan kamu ingin mengetahui panjang teks tersebut. Gunakan rumus LEN seperti ini:

Artificial Intelligence


Kita punya data sebagai berikut:

Artificial Intelligence


Berdasarkan perhitungan jumlah karakter, dari cuplikan teks tersebut jika dihitung menggunakan fungsi LEN mendapatkan total 54 karakter.


Baca juga : Bootcamp Machine Learning and AI for Beginner


2. Validasi Batasan Karakter

Rumus LEN juga bisa dikombinasikan dengan rumus lainnya. Salah satunya yaitu rumus IF. Kombinasi rumus IF dengan rumus LEN digunakan untuk memvalidasi batasan karakter Jika kamu ingin memastikan bahwa teks dalam sel tidak melebihi batasan karakter tertentu, kamu dapat menggunakan rumus LEN dalam kombinasi dengan fungsi IF.


Seperti contoh berikut ini:

Artificial Intelligence

Rumus di atas akan memberikan pesan "Teks Valid" jika panjang teks dalam sel A1 tidak melebihi 10 karakter, dan sebaliknya.


3. Menghitung Total Karakter dalam Kolom Teks

Jika kamu punya kolom teks dan ingin menghitung total karakter dalam seluruh kolom, Kamu dapat menggunakan rumus SUMPRODUCT dan LEN. Misalkan data berada di kolom A dari baris 1 hingga 10:

Artificial Intelligence


Baca juga : Konsep Artificial Intelligence & Machine Learning


4. Menentukan Panjang Teks Minimum dalam Rentang Sel

Jika kamu ingin mengetahui panjang teks minimum dalam rentang sel, kamu dapat menggunakan rumus MIN dan LEN. Misalkan rentang sel berada di B1:B5:

Artificial Intelligence


DQLab merupakan platform belajar online yang berfokus pada pengenalan Data Science & Artificial Intelligence (AI) dengan menggunakan bahasa pemrograman populer, serta platform edukasi pertama yang mengintegrasi fitur Chat GPT.  Selain itu DQLab juga menggunakan metode HERO yaitu Hands-On, Experiential Learning & Outcome-based, yang dirancang ramah untuk pemula. 


Yuk sign up di DQLab untuk mendapatkan pengalaman belajar yang lebih menarik. Daftar sekarang dan kejar impianmu untuk menjadi Data Analyst dengan ikuti Bootcamp Machine Learning and AI for Beginner!


Penulis: Reyvan Maulid




Mulai Karier
sebagai Praktisi
Data Bersama
DQLab

Daftar sekarang dan ambil langkah
pertamamu untuk mengenal
Data Science.

Buat Akun


Atau

Sudah punya akun? Login